Peserta Lintas Dakwah Training of ESQ

Meski tidak bermalam, bukan berarti acara Lintas Dakwah yang di adakan oleh Mahasiswa Fakultas Dakwah tidak akan maksimal. Terbukti, beberapa kegiatan yang telah diagendakan bisa dijalankan semua. Seperti kegiatan mengajar di lembaga Formal maupun non Formal, baksos dan lain-lain yang bisa dikatakan cukup sukses.

Bukan hanya itu, para peserta Lintas Dakwah pada Hari Sabtu kemarin mengadakan Pelatihan ESQ. Acara tersebut diadakan di SMP 2 Asembagus. Pelatihan ESQ yang dimulai pada pukul 13.00 WIB itu mendatangkan dua trainer dari Banyuwangi, Mr. Farid dan Mr. Yanto. Kedua pemandu yang juga Pendiri SMP Alam, Genteng, Banyuwangi itu ternyata mampu memukau para peserta yang mengikuti pelatihan itu.

Yanto, selaku trainer pertama menyampaikan masalah keutamaan Asma’ul Husna. Kemudian dilanjutkan dengan Mr. Farid yang membahas cara Menghafal dengan Cepat. Acara yang diikuti oleh semua siswa kelas IX SMP 2 Asembagus itu berakhir sekitar pukul 16.00 WIB, sore hari. Isak tangis para peserta pelatihan itu ikut mewarnai acara tersebut.

Presiden BEM Fakultas Dakwah, Rachmat Athok Illah mengaku, tujuan dari kegiatan tersebut untuk memberikan pelajaran - pelajaran Spiritual kepada para siswa SMP. Lebih-lebih menjelang pelaksanaan Ujian Nasional, karena menurutnya dalam menghadapi Ujian Nasional juga dibutuhkan kekuatan spiritual.(Aaz)

Artikel Terkait:

 

Powered by Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah